Posts

Proses Pembuatan Blanko Yang Perlu Anda Tahu

Untuk membuat blanko undangan, ada berbagai proses dan tahapan yang harus dilalui. Hal ini penting untuk Anda ketahui khususnya bagi Anda yang berminat untuk membuka usaha pembuatan undangan, baik yang menggunakan blanko maupun non blanko.

Pembuatan produk seperti ini tidaklah membutuhkan proses yang panjang dan ribet, hanya saja yang diperlukan adalah ketelitian, khususnya pada saat proses cetaknya. Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut ini penjelasan tentang proses pembuatannya:

Proses Setting atau lay outing.

Proses ini merupakan proses awal sebelum proses mencetak. Sebelumnya, perlu dilakukan proses setting ayau pe-layout-an teks yang akan di cetak di kertas undangan yang kosong.

Proses ini membutuhkan ketelitian yang tinggi agar pada saat proses cetak blanko undangan, tidak terjadi cacat atau masalah yang bisa menyebabkan undangan tidak tampil dengan sempurna sesuai dengan keinginan pelanggan.

Pemilihan proses cetak

Ada dua metode cetakan yang bisa Anda gunakan untuk mencetak undangan, yaitu mencetak dengan printer atau mencetak dengan menggunakan sablon atau offset.

Jika Anda memilih metode dengan menggunakan cetak printer, maka biaya yang dibutuhkan tentu lebih murah, sebab Anda hanya membutuhkan printer dan kertas undangan untuk menyelesaikan orderan. Harga patokannya juga jauh lebih murah daripada menggunakan metode sablon atau offset.

Jika Anda memilih untuk menggunakan sablon atau offset, maka hasilnya mungkin lebih bagus daripada hanya menggunakan printer. Sebab, ketika Anda menggunakan sablon maka diperlukan pembuatan film cetak, sedangkan jika dicetak dengan printer maka tidak diperlukan pembuatan film. Hal inilah yang menjadi salah satu penyebab memilih metode sablon dalam mencetak lebih mahal.

Proses cetak

Sebagaimana telah disinggung sebelumnya, bahwa ada dua metode cetak yang bisa Anda pillih, yaitu metode cetak offset atau sablon dan juga metode cetak dengan menggunakan printer.

Proses selanjutnya dalam membuat blanko undangan adalah proses cetak. Proses ini tergantung pada metode cetak yang Anda pilih.

Jika Anda menggunakan metode offset atau sablon, maka Anda membutuhkan bahan-bahan khusus untuk menyablon seperti tinta yang khusus. Ada juga metode cetak lain yang dikenal dengan metode cetak poli emas. Metode ini merupakan metode yang digunakan untuk menulis nama pasangan di atas undangan. Dalam proses cetak ini, dibutuhkan mesin khusus poli emas yang sifatnya hot print atau cetak panas.

Proses cetak dengan menggunakan metode sablo atau offset dan juga cetak poli meas biasanya memakan waktu yang lebih lama.

Jika Anda memilih menggunakan printer untuk mencetak undangan, maka Anda tidak perlu melalui berbagai proses yang membutuhkan waktu yang lama seperti metode sablon dan cetak poli emas.

Proses finishing

Proses finishing merupakan proses akhir dalam membuat undangan. Proses ini dilakukan dengan menyelesaikan undangan dengan cara melipat, mengelem, dan memasukkannya dalam kemasan plastic OPP. Akan tetapi, pengelemannya tergantung jenis kertas blanko undangan, apakah menggunakan softcover atau hardcover.

Demikianlah beberapa proses dalam pembuatan blanko undangan. Apabila anda membutuhkan blanko undangan untuk pesta pernikahan anda segera kunjungi webstore kami. Semoga artikel ini bermanfaat.